"Hasnur Group laksanakan manfaat jum'at berkah di desa Beranggas Timur"

Mediapublik.com Marabahan 

Hasnur group Kalimantan Selatan yang bergerak diberbagai sektor usaha pertambangan, perkebunan dan usaha bidang perkapalan pada jum'at berkah dan berbagi telah memberikan beras dan uang tunai kepada 111 orang masyarakat kurang mampu di desa Beranggas Timur kecamatan Alalak kabupaten Barito Kuala Kalimantan Selatan, jum'at (16/2/24).

Kepala bidang CSR Hasnur group Khairul saat menyerahkan bantuan tersebut, mengatakan bantuan yang diserahkan dari Hasnur group sudah berlangsung puluhan dan merupakan amanah dari pendiri dan pendiri Hasnur group almarhum H.Sulaiman HB.

Manfaat jum'at berbagi berkah menurut Khairul dibagikan secara bergantian pada desa dimana Hasnur group telah beroperasi dan menjalankan usaha mereka diwilayah tersebut.

Sedangkan untuk desa Beranggas Timur kecamatan Alalak usaha Hasnur group diantaranya adalah bidang perkapalan, maka patut mendapatkan jum'at berbagi

Bantuan yang diberikan kepada 111 orang warga kurang mampu dan jumlah beras nya pun 111 kilogram dan uang 111 ribu rupiah, jumlah tersebut merupakan amanah dari almarhum H.Sulaiman HB.

Semantara Kades Beranggas Timur Diansyah S,Sos kepada mediapublik.com ini menyatakan berterima kasih atas bantuan yang diberikan terhadap warganya.

Mengingat warga kurang mampu diwilayahnya cukup banyak, namun karena bantuan terbatas maka pihaknya melakukan seleksi bagi penerima jum'at berkah tersebut.

Dalam kaitan ini Diansyah dan warga masyarakat  Beranggas Timur mendo'akan dan mendukung semoga kegiatan usaha hasnur group terus maju dan berkembang serta dapat memberikan bantuan bagi warganya, pungkas Diansyah

(hafrud).-

0 Komentar