"Pemkab Batola Gelar Kolaborasi Program Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting"

Mediapublik.com : Marabahan Pemerintah Kabupaten Barito Kuala melalui Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3APPKB) menggelar kegiatan kolaborasi program Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting. Kegiatan tersebut secara resmi dibuka oleh Wakil Bupati Barito Kuala, Herman Susilo, bertempat di Aula Bahalap, Senin (07/07).

Acara turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Kuala Ir. H. Zulkipli Yadi Noor, M.Sc, para Asisten Sekda, para Pimpinan SKPD, serta perwakilan dari UPZ Bakti Bersama Hasnur Grup, Yayasan Hasnur Center, dan Baznas.

Laporan kegiatan disampaikan oleh Plt. Kepala DP3APPKB, Dra. Hj. Auliany, sementara paparan program disampaikan oleh Sekda.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Herman Susilo menekankan pentingnya kolaborasi berbagai pihak dalam mencegah stunting sebagai bentuk tanggung jawab bersama, bukan hanya program dari pusat maupun kabupaten. Ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk melaksanakan program ini dengan penuh cinta dan kepedulian.

“Kalau kita berbicara dengan cinta dan kerelaan, maka kita akan bekerja dengan semangat dan tanpa pamrih. Anak-anak yang terdampak stunting adalah tanggung jawab kita bersama, layaknya anak-anak kita sendiri yang perlu kita didik dan perhatikan,” ujarnya.

Herman juga mengungkapkan keprihatinannya terhadap jumlah kasus stunting yang masih cukup tinggi di Barito Kuala.

“Dari data yang ada, terdapat lebih dari seribu anak yang mengalami stunting. Oleh karena itu, kita harus memaksimalkan program ini, memperhatikan langkah-langkah evaluasi agar pelaksanaannya tepat sasaran dan berjalan sesuai harapan,” tambahnya.

Ia pun menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam program ini, seraya berharap agar usaha mereka mendapatkan keberkahan dan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat.

Kegiatan ditutup dengan penyerahan bantuan secara simbolis oleh UPZ Bakti Bersama Hasnur Grup Yayasan Hasnur Center kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Kuala, serta pemberian Piagam Penghargaan atas partisipasi sebagai Orang Tua Asuh dalam gerakan ini. Acara diakhiri dengan sesi foto bersama..(Kominfo)

Posting Komentar

0 Komentar